Tatap Muka, Pangkoarmada II Berikan Pengarahan Kepada Personel Lantamal VI Makassar
TNI AL, Lantamal VI, 23 April 2024
Makassar, Pangkoarmada II Laksamana Muda TNI Ariantyo Condrowibowo M.Tr.Opsla, didampingi Ketua Daerah Jalasenastri Armada II (KDJA II) Ny. Dian Ariantyo Condrowibowo, melaksanakan tatap muka dengan seluruh Personel Lantamal VI beserta anggota Korcab VI Daerah Jalasenastri Armada II (DJA II) bertempat di Gedung Hasanuddin Mako Lantamal VI Makassar, Selasa (23/04/2024).
Di awal pelaksanaan tatap muka, Pangkoarmada II memperkenalkan diri sebagai pejabat baru yang memimpin Koarmada II dan berharap kedepannya seluruh personel Lantamal VI Makassar baik Prajurit dan PNS dapat mendukung seluruh rencana kegiatan sehingga dapat berjalan dengan baik demi kemajuan Koarmada II.
Pangkoarmada II juga menyampaikan bahwa setiap personel harus menyadari dan mengerti bahwa tindakan-tindakan kontra disiplin akan mendorong seorang prajurit maupun PNS untuk melakukan tindakan melanggar aturan. Hal tersebut tentunya akan merugikan bagi diri sendiri dan keluarganya. Beberapa tindak pelanggaran yang tengah mendapat sorotan adalah asusila, pinjaman online dan perselisihan dengan satuan lain.
“Untuk menghindari tindakan-tindakan yang dapat merugikan institusi dan personel, mari kita kuatkan integritas kita melalui pembinaan-pembinaan internal dan kerja sama dengan instansi lain dalam upaya meningkatkan profesionalisme dan soliditas antar institusi pemerintah maupun dengan masyarakat”, ujarnya.
Hadir dalam Tatap Muka ini, Danlantamal VI Makassar Laksamana Pertama TNI Ivan Gatot Prijanto, S.E., M.Tr. Opsla., Kapoksahli Koarmada II Laksma TNI Widyanto Pudyo Purnomo, S.H., M.H., Ketua Korcab VI Daerah Jalasenastri Armada II (DJA II) Ny. Silvia Ivan Gatot, Wadan Lantamal VI Kolonel Laut (P) Dados Raino, PJU, Kadis dan Kasatker Lantamal VI.#tnial_lantamalvi